Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hati-Hati! 16 Aplikasi Android Ini Terinfeksi Malware Clicker

16 Aplikasi Android Ini Terinfeksi Malware Clicker, Didownload Secara Kumulatif Lebih dari 20 Juta Kali
Ada 16 Aplikasi Android terinfeksi malware clicker. (Foto: Ilustrasi/Pixabay)

Lepiku.id - Sebanyak 16 aplikasi Android terinfeksi malware dan sudah diunduh secara aktif oleh pengguna tablet dan HP Android.

Berdasarkan laporan perusahaan keamanan siber McAfee, Minggu (23/10/2022), ke-16 aplikasi Android itu telah diunduh secara kumulatif lebih dari 20 juta kali.

Diketahui, 16 aplikasi Android terinfeksi malware tersebut saat ini telah dihapus dari Google Play Store setelah ketahuan melakukan penipuan iklan di perangkat mobile.

Malware ini bernama Clicker Malware. Peneliti keamanan siber menyebutkan, bahwa program jahat ini disamarkan sebagai aplikasi utilitas yang terlihat tidak berbahaya.

Baca Juga: Curi dan Jual Lagu Ed Sheeran yang Belum Rilis, Hacker Spidark Dipenjara 18 Bulan

Penjahat sengaja menyamarkan malware tersebut sebagai aplikasi utilitas, seperti kamera, pengonversi mata uang/unit, pembaca kode QR, aplikasi catatan, dan kamus.

Adapun cara ini digunakan untuk mengelabui pengguna mengunduh aplikasi berkedok malware ke perangkat korban, kata peneliti di McAfee.

Dilansir dari bangkapos, saat terinstal dan aktif di perangkat korban, fungsi malware penipuan ini memungkinkan malware secara diam-diam mengunjungi situs web palsu dan mensimulasikan klik iklan tanpa sepengetahuan korban.

Baca Juga: Hacker Retas 3 Situs Kampus di Yogyakarta, UGM Salah Satunya

"Ini dapat menyebabkan lalu lintas jaringan yang padat dan menghabiskan daya tanpa kesadaran pengguna selama ini menghasilkan keuntungan bagi pelaku ancaman di balik malware ini," kata peneliti McAfee, SangRyol Ryu.

Untuk menyembunyikan motif kejahatannya, aplikasi tersebut memperhitungkan waktu penginstalan aplikasi sehingga aktivitas mencurigakan tidak muncul dalam satu jam pertama setelah mengunduh aplikasi.

Temuan ini muncul dua bulan setelah McAfee mengungkapkan selusin adware Android yang berada di Google Play Store, yang mengandung jenis malware bernama HiddenAds dan ditemukan berjalan secara otomatis tanpa diketahui korbannya.

Baca Juga: 2,4 Terabyte Data Pengguna Microsoft Diduga Bocor

"Malware Clicker menargetkan pendapatan iklan ilegal dan dapat mengganggu ekosistem periklanan seluler. Perilaku jahat secara cerdik disembunyikan dari deteksi," ujar Ryu.

Berikut adalah daftar 16 aplikasi Android yang terinfeksi malware clicker.

  1. High-Speed Camera (com.hantor.CozyCamera) - di download 10,000,000+
  2. Smart Task Manager (com.james.SmartTaskManager) - di download 5,000,000+
  3. Flashlight+ (kr.caramel.flash_plus) - di download 1,000,000+
  4. 달력메모장 (com.smh.memocalendar) - di download 1,000,000+
  5. K-Dictionary (com.joysoft.wordBook) - di download 1,000,000+
  6. BusanBus (com.kmshack.BusanBus) - di download 1,000,000+
  7. Flashlight+ (com.candlencom.candleprotest) - di download 500,000+
  8. Quick Note (com.movinapp.quicknote) - di download 500,000+
  9. Currency Converter (com.smartwho.SmartCurrencyConverter) - di download 500,000+
  10. Joycode (com.joysoft.barcode) - di download 100,000+
  11. EzDica (com.joysoft.ezdica) - di download 100,000+
  12. Instagram Profile Downloader (com.schedulezero.instapp) - di download 100,000+
  13. Ez Notes (com.meek.tingboard) - di download 100,000+
  14. 손전등 (com.candlencom.flashlite) - di download 1,000+
  15. 계산기 (com.doubleline.calcul) - 100+ downloads
  16. Flashlight+ (com.dev.imagevault) - di download 100+

Itulah tadi daftar 16 aplikasi Android yang terinfeksi malware clicker dan telah diunduh secara kumulatif lebih dari 20 juta kali.

sumber
https://www.liputan6.com/tekno/read/5104454/16-aplikasi-android-terinfeksi-malware-diunduh-lebih-dari-20-juta-kali
https://bangka.tribunnews.com/2022/10/26/apa-itu-malware-terbaru-16-aplikasi-android-terinfeksi-malware-clicker-didownload-20-juta-kali